Setelah mengetahui apa itu informasi dan bagaimana cara menemukannya di internet pada post sebelumnya, sekarang saatnya informasi itu diolah. Ada satu metode nih yang bisa digunakan untuk mengolah informasi. Namanya metode “Big 6”. Kenapa namanya Big 6? Karena metode ini terdiri dari 6 langkah utama yang kemudian diperjelas oleh 2 bagian dalam masing-masing langkahnya.
- Task definition.
- Define the problem.
Yang paling pertama, tentunya kita harus menentukan topik/masalah yang akan kita bahas. - Identify information requirement.
Setelah memiliki topik, selanjutnya kitabisa langsung ngechat gebetanperlu menentukan informasi apa saja yang akan kita cari terkait dengan topik tersebut.
2. Information seeking strategies.
- Determine a range of source.
Di sini kita mengumpulkan sumber-sumber utama yang bisa dipakai, seperti internet, buku koran, dll. - Prioritize source.
Setelah mengetahui darimana saja kita bisa mendapatkan informasi, kita harus menentukan sumber utama yang akan dipakai.
3. Location and access.
- Locate sources.
Setelah memiliki sumber utama, langkah berikutnya adalah menentukan darimana saja kita dapat memperoleh informasi di dalam sumber tadi. - Find information.
Kalau sudah tau darimana, kita bisa mulai mencari informasi yang kita perlukan.
4. Information use.
- Engage with information.
Sebelum mengambil informasi dari sumber yang sudah kita temukan, kita perlu menentukan cara mengambil informasi tersebut. Untuk informasi yang berupa artikel, cara yang kita gunakan adalah dengan membacanya (read). Sementara untuk yang bentuknya video atau audio, kita bisa menyimak dan mendengarkannya (view, listen). - Extract information.
Kalau sudah tau caranya, kita bisa mulai mengambil informasi dari sumber tersebut.
5. Synthesis.
- Organize information.
Karena kita sudah mendapatkan informasi yang kita butuhkan, maka yang harus kita lakukan selanjutnya adalah menggabungkan/mengorganisir informasi-informasi yang sudah kita dapatkan menjadi satu kesatuan. - Present information.
Setelah informasi yang kita kumpulkan tersusun rapi, kita bisa menyajikan informasi baru itu kepada khalayak ramai. Penyajiannya bisa dengan cara presentasi, menulis narasi, dsb.
6. Evaluation.
- Judge the product.
Selamat! Kamu telah menghasilkan sebuah informasi baru. Setelah menjalankan sebuah proses, saatnya kita mengevaluasi. Yang pertama yang perlu dievaluasi adalah keefektifan hasil pekerjaan kita. Apakah informasi baru yang kita hasilkan susah sesuai dengan topik yang ditentukan sebelumnya? - Judge the process.
Terakhir, yang perlu dievaluasi adalah keefisienan kita dalam menghasilkan produk tersebut.
Demikian, semoga bermanfaat!
Leave a Reply